Wednesday, April 4, 2012

032. Terapi Lilin

Beberapa minggu yang lalu saya pergi ke Yogyakarta tempat nenek dan tante saya tinggal.
Banyak yang baru disana, saya lihat taman lampion, kemudian berfoto didepan patung kaki setinggi 5meter di jalan Malioboro :D
Menyenangkan memang!

Ketika dirumah perhatian saya tertuju pada lipatan kertas seperti terompet berwarna-warni. Ternyata benda itu adalah lilin terapi! Kemudian saya bertanya untuk apa dan bagaimana cara memakainya. Cukup mudah kita tinggal membuat kertas lingkaran dan memasang pada lilin terapi, alasannya agar tidak terkena tetesan lilin yang terbakar. Kemudian membakar sisi atas lilin tersebut, tunggu sampai tidak ada asap yang keluar.

Dan selanjutnya tinggal menaruhnya dilubang telinga  dengan posisi tidur miring.
Setelah sampai batas, matikan lilin dengan air.
Gunting lilin arah vertikal, maka akan tampak kotoran yang keluar dari telinga anda.

Penggunaan terapi lilin sangat mudah, terjangkau, dan bermanfaat pastinya :)
Terapi lilin bermanfaat untuk mengangkat kotoran di telinga.

Malam harinya saya pergi ke Mirota Batik di jalan Malioboro, saya melihat banyak lilin terapi dengan harga Rp 12.500,- kemudian esok harinya saya ke pasar Beringharjo, saya kembali melihat lilin terapi yang dijual dengan harga Rp 6.000,- wow langsung saya beli beberapa pasang, sekalian oleh-oleh ;D

sumber foto : 
http://rosshetha.onsugar.com/Terapi-Lilin-12922075
http://peluangusaha.kontan.co.id/news/lilin-terapi-untuk-gangguan-pendengaran-semakin-terang-permintaannya-1/2011/02/17

0 comments:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Post a Comment